Kamis, 30 Desember 2010

Anak Indigo

 Anak indigo atau anak nila (Bahasa Inggris: Indigo Children) adalah konsep Zaman Baru anak-anak yang memiliki karakteristik

berbeda dari anak-anak seusianya. Anak ini memiliki sifat yang unik untuk membedakan generasinya dengan generasi sebelumnya.

Istilah indigo (biru gelap) ini menunjukkan warna aura dalam warna kehidupan mereka. Indigo sendiri juga terkait dengan indra

keenam yang terletak pada cakra mata ketiga yang menggambarkan intuisi dan kekuatan batin yang luar biasa tajam yang melebihi

kemampuan orang kebanyakan. Kebanyakan dari mereka memiliki kelebihan dengan bakat yang luar biasa atau secara akademik

mempunyai prestasi. Anak indigo juga mampu menunjukkan empati yang sangat dalam dan mudah merasa iba serta tampak bijaksana

untuk anak seusianya.
Anak indigo yang lahir di dunia ini juga mempunyai pelbagai misi. Kebanyakan dari mereka merupakan pengkritik suatu rencana

yang salah. Mereka bertugas meluruskan ketidakbenaran dan ketidaksamaan yang ada di sekelilingnya. Hal ini ditunjukkan dengan

perilaku mereka yang tidak patuh dan kesulitan dalam menjalankan dengan sistem yang ada, misalnya saja penolakan dan sikap

kaku terhadap sistem pendidikan yang ada.
Anak indigo juga sering menunjukkan perilaku memberontak terhadap suatu pemerintahan, tidak patuh terhadap aturan atau adat,

kesulitan dalam mengelola emosinya dan sangat peka. Tidak jarang pula anak menunjukkan sikap yang sangat dingin dan tidak

mempunyai perasaan. Terkadang beberapa orang akan mencap anak dengan indikasi gangguan ADD (attention deficit disorder).

Bentuk perilaku tersebut kadang-kadang menyebabkan kesulitan bagi anak-anak ini dalam melewati masa anak-anak, bahkan dalam

melewati masa remaja (Chapman. 2006).
Menjadi indigo tidaklah mudah, tapi hal itu merupakan suatu tugas yang harus dijalankan. Anak indigo merupakan salah satu

orang yang hadir dan membawa hal yang baru terhadap suatu kemajuan di bumi ini.
Ciri-Ciri

Berikut ini merupakan ciri khas anak indigo:
Memiliki keinginan yang kuat, berdedikasi dengan melakukan apa yang ada di pikirannya daripada mematuhi kehendak orang tua
Bijaksana dan mempunyai tahap kesadaran dan kebersamaan yang melebihi pengalamannya;
Secara emosi, mereka boleh dengan mudahnya bereaksi sehingga tidak jarang mereka memiliki permasalahan dengan kecemasan,

depresi atau bahkan stress;
Kreatif dalam berpikir dengan menggunakan otak kanan namun tetap harus berusaha belajar dengan menggunakan otak kiri terutama

pada sistem di sekolah;
Anak indigo sering didiagnosis mengalami ADD ataupun ADHD saat mereka menunjukkan perilaku impulsive (otak mereka memproses

informasi lebih cepat) dan mereka harus tetap bergerak agar selalu fokus
Anak indigo sangatlah peka dan dapat melihat, mendengar atau mengetahui sesuatu hal yang tidak dimiliki orang-orang

kebanyakan;
Anak indigo belajar secara visual dan kinestetik, mereka boleh mengingat apa yang terekam dalam otaknya dan menciptakannya

dengan tangannya sendiri;
Apabila keinginan anak tidak terpenuhi, maka anak merasa kesulitan dan menjadi self centered. Walaupun hal ini bukanlah sifat

sebenarnya;
Anak indigo mempunyai potensi dan bakat yang luar biasa, namun dapat hilang begitu saja jika tidak sesuai dengan bentuk

perawatannya.
Dalam menangani anak indigo ini yang perlu diperhatikan adalah bahawa mereka memiliki kesulitan dalam menahan emosinya. Pada

beberapa anak hal ini disebabkan karena permasalahan kecemasan, kemungkinan perilaku obsesif kompulsif atau kepanikan yang

berlebih (panic attack). Penyebab lain muncul karena mereka berusaha keras untuk belajar dan memahami cara yang masih

tradisional ataupun kebiasaan rutin. Sehingga tidak jarang bagi mereka akan memiliki harga diri yang rendah dan mudah

menyerah dalam mengerjakan yang diberikan (pekerjaan sekolah misalnya). Terkadang beberapa anak indigo menunjukkan reaksi

kemarahan, depresi, bahkan menyakiti diri sendiri yang berlebih yang tidak dapat dijelaskan secara logis bahkan menakutkan

bagi orang tuanya.
Anak indigo memiliki getaran tenaga yang tinggi dengan pola yang menetap, yang kemudian ditunjukkan dengan aura warna indigo

pada tubuhnya. Getaran tertinggi ini mencipta perbedaan terhadap fungsi tubuh dan otak pada anak indigo. Kebanyakan dari

mereka berpikir dengan menggunakan otak kanan. Saat stress anak kemudian mengembangkan pengaturan dalam otak, yang paling

bahaya di kalangan pemikiran logis dan proses berpikir secara rasional, sehingga muncul reaksi emosional yang berlebih. Ada

pula anak yang menunjukkan dengan perilaku marah, kesedihan atau ketakutan yang mendalam bahkan kecemasan yang berlebih.
Memahami tenaga asas dan mampu mengamati keadaan tenaga pada saat anak indigo sedang tidak stabil sangatlah membutuhkan orang

tuanya atau terapis, terutama saat bekerja sama dengan anak ini. Diperlukan adanya pemahaman dasar mengenai tenaga dengan

mengajarkan pada mereka cara melindungi diri. Hal lain yang tidak kalah penting yaitu dengan mengajar anak indigo dan orang

tuanya terhadap teknik dalam menyeimbangkan tenaga dan cara untuk mengurangi tahap stress pada anak, sehingga anak tidak

terpengaruh pada tenaga yang negatif.
Sejarah

Istilah "anak indigo" pertama kali dikemukakan oleh Nancy Anne Tapp, seorang cenayang pada sekitar tahun 1970-an. Nancy Anne

mengaku memiliki kemampuan untuk melihat aura seseorang dan ketika itu ia melihat anak-anak dengan aura indigo yang belum

pernah ada sebelumnya. Singkatnya anak-anak indigo memiliki karakteristik yang sama. Mereka mempunyai empati yang tinggi dan

umumnya memiliki perilaku yang tidak lazim untuk anak seusianya.
Para pengikut New Age menganggap bahwa keberadaan anak indigo merupakan sebagai jawaban untuk memperbaiki dunia. Namun

sebaliknya, banyak juga orang yang beranggapan bahwa anak-anak dengan karakteristik seperti itu adalah penderita kelainan

perilaku yang sering diindentifikasi sebagai hiperaktif.
Hingga sekarang, belum ada yang mampu memberikan penjelasan logis dan dapat diterima secara bulat oleh para ilmuwan mengenai

anak-anak indigo.



info from Wikipedia


Sedihnya (v__v) rapot jelek....

Setelah sekian banyak masalah disemester 1 kelas 2 SMK ini, aku dapat masalah baru lagi... Ya nilaiku anccurrrrrr buanget... (v__v") .... Ya memang awalnya aku g terlalu mikrin banyak... karena walau terus rangking pun ortuku gak kaya ortu laen yang bangga banget kalau anaknya rangking... Akhirnya betul dah semester ini nilaiku anccurrrr...leburrrr...seperti... BUBURRRRRR.... yah tapi disaat seperti ini aku baru menyadari kalau aku gak bisa bohong kalau aku kecowa eh kecewa abis!!!! 
Wah ini ya rasanya jadi Nobita-nya Doraemon.... 


Seperti ini saat yang tepat buat bagi tips ringan bagi yang kejadian seperti aku buat tidak terlalu down...


1. Positive Thinking
Ini yang paling penting jika kita mengalami sebuah masalah, Well kita memang harus berpikir kedepan, gak boleh deh kegagalan ngehambat langkahmu buat terus ngelangkah kedepan... karena segala sesuatu yang baik tidak mungkin berjalan tanpa adanya rintangan!!! (^__^)

2. Melihat kearah roda nasib...
Yah benar nasib kita seperti roda, gak selamanya kita selalu diatas pasti suatu saat akan berputar kebawah... jadi kita sudah harus siap dengan kenyataan itu... dengan kesiapan kita mengahadapi suatu masalah pasti akan membuat kita gak terlalu down kalau mendapat masalah.


3. Membuat sang masalah menjadi hikmah...
Ya seperti kata moyang kita... kita harus belajar dari pengalaman, atau kita harus belajar dari kegagalan... yah pokoknya macam itulah, ya walau misalnya kalau nasi sudah memjadi bubur kita harus bisa tuh bagaimana caranya biar bubur itu jadi enak misalnya ya dibuat jadi bubur ayam, bubur manado he he... Yah intinya kita harus bisa bangkit dari keterpurukan yang sudah terlanjur mengisi hidup kita, yaitu bila rapor jelek gimana tuh caranya biar nilai rapor baik dengan cara yang bikin kita enjoy... he he


Kayaknya itu doeloe deh yang bisa aku bagi sama kalian yang mungkin bernasib kurang beruntug kayak aku (^__^)... kita harus berjuang!!! Bersama-sama mengukir hal indah yang baru...


Semoga bermanfaat ya teman!!! 




Arigatou Gozaimasu    m(v__v)m










Selasa, 21 Desember 2010

Wayyaaa I Love Vampire Knight yoo...

Yah saat saya menulis artikel ini disekolah sedang diadakan event Axis yang sedang mencari duta dari SMKN 7... badan saya saat ini sakit semua dan lesu... Tapi demi artikel ini saya rela tetap menulis walaupun dengan badan yang sakit dan kecepatan koneksi yang pas-pasan...

Vampire Knight 


Vampire Knight
ヴァンパイア騎士
(Vanpaia Naito)
GenreRomanSupernatural
Manga
PengarangMatsuri Hino
PenerbitBendera Jepang Hakusensha
DemografiShōjo
MajalahBendera Jepang LaLa
Bendera Amerika Serikat Shojo Beat
Bendera Jerman Daisuki
Tanggal penerbitanJanuari 2005 – sekarang
Jumlah buku11 (Daftar volume)
Anime
SutradaraKiyoko Sayama
StudioStudio Deen
PelisensiBendera Amerika Serikat Viz Media
JaringanBendera Jepang TV Tokyo
Ditayangkan8 April 2008 – 1 Juli 2008
Jumlah episode13 (Daftar episode)
Anime
Vampire Knight Guilty
StudioStudio Deen
PelisensiBendera Amerika Serikat Viz Media
JaringanBendera Jepang TV Tokyo
Ditayangkan7 Oktober 2008 –30 Desember 2008
Jumlah episode13


Wah itu data formalnya... sebenarnya komiknya uah dari tahun 2006 tepatnya aku baca komik pertmanya di Indonesia saat aku kelas 3 MTsN Model saat itu aku JCPBP (Jatuh Cinta Pada Bacaan Pertama) ceritanya memang shoujo tapi masih bisa diterima para shonen kok.... saat ini aku betul-betul ingin jahit cosplaynya Yuki Cross... He he... duitnya menggunakan duit honor hasil dari jadi UPP di Porprov Bontang (Cabor Kempo)



Sipnosis Singkat...
Cross Academy bukanlah sekolah biasa. Sekolah ini terdiri dari Day Class yang siswanya masuk dari pagi sampai siang hari, dan Night Class yang siswanya masuk pada malam hari. Para siswa Day Class adalah murid sekolah biasa yang suka tergila-gila dengan para siswa Night Class yang terkenal tampan dan cantik.

Dan tugas Yuki & Zero adalah mengawasi keamanan sekolah. Tapi, ada satu rahasia yang tidak diketahui Day Class, yaitu seluruh siswa Night Class sebetulnya adalah vampir! Yuki & Zero pun tak hanya sekedar pengawas ketertiban di sekolah, namun mereka adalah Guardian yang bertugas menjaga agar rahasia besar itu tidak sampai bocor, dan menjaga keseimbangan antara dua dunia itu. 



Tokoh Yang Disukai


Aku suka dia.............
Kaname Kuran!!!!!!!! (^__^)



Walaupun kesannya dia pokerface tapi aku tetap suka dia.... soalnya dia memiliki kekuatan tak terbatas dan kerennnnnn........ BUANGET!!!!! (Bagiku) dia lumayan termasuk tipe menghalalkan segala cara demi melindungi orang yang penting baginya... *Walau dengan membunuh orang*(So Bad but So Sweet)...

Yang Ke 2...
Kiryuu Zero
Zero banyak banget yang suka dia karena tatapan matanya yang tajam dan menusuk... Zero termasuk tipe karakter penuh dendam (mirip suamiku Uchiha Sasuke) Vampire yang sedang menuju level E, pose yang bikin aku dag dig dug adalah saat dimana Zero memegang senjata Bloody Rose he he (^w^)...
Sekian dulu ya maaf kalo aneh gini untuk lebih lengkapnya sebaiknya kalian baca deh komik Vampire Knight langsung ku jamin gak bakal nyesal deh....


Untuk lebih lengkapnya buka aja link ini http://id.wikipedia.org/wiki/Vampire_Knight#Tokoh-Tokoh_Cerita

Arigatou Gozaimasu (^u^) semoga kita akan bertemu lagi dilain waktu, dan di lain artikel.



Rabu, 04 Agustus 2010

4 Most Boy That Cause I'm Glad



Wah makhluk-makhluk dibawa ini bisa bikin aku lupa diri (bukan amnesia), tapi jarang teman-teman diskul yang suka ma makhluk-makhluk dibawah ni, coz yang lagi ngetrend saat ku nulis ni adalah, Justin Bieber, Super Junior... (Pokok eee yang huruf belakangnya ga bisa ku sebut...)
Tapi ya ga papalah, karena kalau terlalu banyak yang ngebahas bakal bikin aku bosan...




You Know Who???



Makhluk hasil rekayasa genetik antara otak, kertas, and tinta masashi kishimoto ini adalah hantu yang bisa bikin aku lupa kalo aku manusia, and dia gak nyata. tDia betul-betul first love ku, sampai-sampai aku ingat kapan awalnya bisa suka banget ama dia, yaitu tahun 2007 bertepatan dengan waktu selesai sahur dibulan ramadhan saat kelas 2 MTs, habis itu kerjaanku tak lain dan tak bukan cuma ngegambarin mukanya ni makhlukkkkk aja (O__o). Cuma ni makhluk yang notabene Villain yang bisa bikin aku suka, padahal biasanya aku benci banget sama Vilain yang biasanya berkarakter buruk, tapi ternyata. Thats Is Wrong!!! Bad Boys Not Very Bad!!!.

Biodatanya...
Uchiha Sasuke (うちはサスケ)
Tinggi Badan : 153.2 → 168
Berat Badan : 43.5 → 52.2
Usia : 12-13 (shippuuden : 15-16)
Tanggal Lahir : 23 Juli
Kota Kelahiran : Konohagakure
Status : Ninja Buronan (Missing-Nin)
Golongan Darah : AB
Seiyū (jepang) :Noriaki Sugiyama

Logan Lerman




Wesewes-sewes, siapa cowok keren satu ni??? pacar saya (bukan), kakak saya (bukan), bapak saya (menggigil bin mustahil)... Ya kalau tahun 2010 ni udh nonton film teranyarnya Percy Jakson And Lightning Thief, pastinya langsung dag-dig-dug liat tatapan matanya... dan pasti berucap matanya keren banget..., walaupun warna mata aslinya bukan  biru laut melainkan hijau gelap, tapi tetap aja dia kuerennnnn... tapi sebenarnya aku sudah suka dia saat dia maen film " Patriot " bareng Om Mel Gibson sebagai William, walaupun saat kecil dia memang tak terlalu menyolok imutnya, tapi liat saja besarnya jadi apa... ( Kereeeeennnnnnnnn Abizzzzzz)well kapan ya bisa ketemu dia (Ngarep)... XD minimal kembarannya jg ga masalah. Dia memang benar-benar demigod yang " Super Duper Luar Biasa Manis dan Keren Sekali " (200X Lebay...!) XD XD XD yah pokokkee love Logan Lerman So Much...

Biodatanya....

Nick name: Logan Lerman
Full Name: Logan Wade Lerman
Date of Birth: January 19, 1992
Born On: Beverly Hills, California, AS
Astrological Sign: Capricorn
Height: 5' 8" (1.73 m)
Hair: Brown
Eyes: Green



Wang Zi (Lollipop/Bang Bang Tang)


Yoi Yoi Yoi... kalo biasa nongkrongin Xingkong Channel pasti tau makhluk satu ini... Dia spesial karena dia makhluk manusia pertama yang kusukai setelah sekian lama terkekang sama Sasuke, dia adalah salah satu anggota personil dari Lollipop/Bang Bang Tang, ciri khasnya ialah selalu main di drama dengan karakter " Cool " , dan yang buat aku bisa senang ngelihatnya memang ga jauh-jauh dari bayang-bayang Sasuke, coz aku suka dia karena liat dia pake baju biru, and bermain pedang di fim seri 
The Legend Of Brown Sugar Chivalries, yah pokoknya anggap aja aku memang gak murni suka dirinya... But aku akui kalo senang ngeliat karakter dia yang " Stay Cool "... sampe-sampe awal-awal lagi gila-gilanya ma ni makhluk aku selalu minta pulsa HP Mamiku buat cuma ngedownload foto-fotonya, tapi apa??? Begitu ganti HP, and Laptop sakit yah ilang gitu aja deh si Wang Zi (T__T) tapi skrg aku ga segila itu lagi kok...Yah pokoknya like you Wang Zi...

Biodatanya...
Real Name: Qiu Sheng Yi ( 邱勝翊 )
Born   : Taiwan, Taipei 14 April 1989
Zodiac : Aries
Blood : O
Interesting : Acting, Listening Song, Sing, and Track Field
Height: 173 cm
Weight: 53 kg



Iker Casillas



Baru-baru ini FIFA WORLD CUP 2010 di South Africa telah usai, dengan hasil kemenangan Tim Matador untuk pertama kalinya dlm sejarah FIFA setelah mengalahkan Tim Oranje, dan kalau memang  penggila bola pasti tau makhluk diatas tersebut, siapa lagi kalo bukan kapten tim Spanyol Iker Cassilas, pasti bangga banget menjadi kapten Spanyol di saat ini, karena Spanyol menang disaat dia menjadi kapten. Kalau diliat-diliat ternyata Tim Spanyol memang diisi dengan pemain-pemain yang berwajah keren untuk katagori pemain bola yang selalu berpanas-panasan, selain Iker, saya juga tertarik dengan sang penyerang yaitu David Villa, yah sayang memang David Villa sudah berstatus Ayah dengan 2 anak, saya sangat senang melihat permainan Spanyol saat di FIFA 2010 ini, dan tentunya senang melihat sang kapten, sebenarnya yang membuat saya suka dengan dia adalah saat dia berusaha menjaga gawang hingga kesungkur kesana kemari, perjuangan bangetlah... Pokoknya sosok cowok yang ga sekedar keren tapi juga sehat dan kuat... (^w^)... Beruntung ya mbak Zara punya gandengan kaya gini... Pokoknya Iker Cassilas kipper yang paling top BGT dah...

Biodatanya...
Full Name: Iker Casillas
Born: Mostoles, 20 May 1981


Ya yang dibawah ini bonus-bonus nya...









Wah kapan ya bisa ketemu sama 4 makhluk diatas, kalo bisa rasanya mau di Mua'lafkan aja he he... : 3
Entah knp sampai saat ini aku jadi otaku..... (T__T) yah ga papa toh dalam mimpi aku punya dunia baru.... (^w^) pokoknya Love you Sasuke, Logan, Wang zi, dan Iker.....!!!!!!!!!!!!!!!

Selasa, 08 Juni 2010

Visual Kei ( Aliran, Style, atau apa????)

Hai ketika artikel kemarin saya membahas tentang " Gothic Lolita Style " dimana selalu berhubungan dengan Mana-sama sebagai ikon Gothic Lolita , maka dalam artikel ini kita akan membahas suatu style bernama " Visual Kei " yang mana band Mana-sama " Malice Mizer " mengusung aliran yang satu ini dalam ciri khas band mere (Malice Mizer), untuk lebih jelasnya baca saja yuk! (^__^).


A. Visual Kei

Visual Kei merupakan penggabungan dari kata Visual(bahasa Inggris), dan Kei(bahasa Jepang) yang mempunyai arti ‘gaya’. Jika komunitas Punk berasal dari London, maka Visual kei berasal dari Jepang. Visual Kei (ヴィジュアル系 bijuaru kei?) mengacu pada sebuah gerakan dalam J-Rock (Japan Rock) yang populer pada sekitar tahun 1990-an. Gerakan ini ditandai dengan band yang mengenakan kostum dramatis dan imej visual untuk memperoleh perhatian. Di Jepang, penggemar band Visual Kei sebagian besar hampir selalu terdiri dari gadis remaja dan dipasarkan secara luas dalam bentuk merchandise (barang dagangan)anggota band itu sendiri. Di negara-negara lain, perbandingannya kecil secara kuantitas antara penganut Visual Kei kira-kira keseluruhan antara remaja putra dan putri.

Anggota band Visual Kei sering memakai make up yang sangat mencolok, dengan gaya potongan rambut yang dramatis, yang mengingatkan kita pada “pita rambut” tahun 1980-an dan memakai kostum yang sangat rumit. Walaupun sebagian besar musisi adalah laki-laki. Anggota band sering bermake up dan memakai pakaian yang dapat dianggap sebagai feminin atau androgynous (Campuran gaya laki-laki dengan perempuan). Pada akhirnya sebagian band kembali pada image warna – warni dan fantastik yang populer sekitar 5 tahun lalu yang diinspirasi game RPG dan anime. Daya tarik kostum pada fans adalah dengan ditunjukkan oleh para gadis yang berpakaian cosplay sebagai bagian anggota band favorit mereka, secara terpisah pada konser di Jepang, di Amerika pada acara-acara anime.

Band visual kei yang diartikan sebagai yang utama dari gaya visual, tidak mengacu pada jenis musik tertentu. Mereka sebagian memainkan musik rock, hard rock seperti Luna Sea, Dir en Grey, Penicillin, Due'le Quartz, Plastic Tree, musik gothic dan neoclassic seperti Malice Mizer, Moi Dix Mois, Rentrer en Soi, D'espairs Ray dan Phantasmagoria, Light Rock dan Pop seperti L'Arc~en~Ciel, Glay, Shazna dan musik heavy metal dan Ballad seperti X Japan, Loudness, Buck- Tick, Sex Machine Gun, selain itu musik industrial, punk, dan techno kadang - kadang juga masuk ke dalamnya. Dengan mengambil genre dalam arti yang luas, sebagian besar memutuskan memainkan beberapa jenis musik rock.

Pengamat barat seringkali kebingungan dalam membedakan Visual Kei Band dengan Band Gothic karena kadang-kadang penampilannya yang mirip dalam bermake up dan berpakaian, tetapi sebagian gothic Jepang tidak bisa memasukkan visual Kei menjadi Gothic, dan disana ada persilangan budaya kecil antara Visual Kei Jepang dan Gothic Jepang diluar model gothic lolita, yang mana masih dipengaruhi oleh subbudaya gothic.

Secara luas gerakan ini telah dimulai oleh X Japan pada tahun 1980-an, yang mengangkat tren dari pemanfaatan visual shock untuk memperoleh pengakuan dalam kancah musik independen.


B. Sejarah Visual Kei

Sejarah yang “melahirkan” adanya Visual Kei sebenarnya bermula saat Jepang mengalami perubahan besar-besaran usai Perang Dunia II. Saat itu ada suatu komunitas yang ‘terbuang’ dari masyarakat. Komunitas ini tidak hanya berbicara melalui mulut dan tulisan, tapi juga lewat penampilan. Komunitas yang mayoritas terdiri dari kaum adam itu tampil dengan mengenakan berbagai macam aksesoris dan berdandan maupun berperilaku layaknya perempuan. Lewat apa yang mereka pakai, mereka berbicara tentang segala hal. Mulai dari politik, segala under pressure, hingga masalah-masalah psikologis. Namun seiring dengan perubahan zaman, komunitas ini perlahan-lahan mengalami “mati suri” hal ini dikarenakan banyak orang Jepang yang lebih memilih bunuh diri (Hara Kiri) untuk menyelesaikan masalah, daripada tenggelam dalam penderitaannya sendiri.

Beberapa band yang menggunakan aliran Visual Kei adalah:

Versailles ~philharmonic quintet~



Malice Mizer



Alice Nine


The Gazette





Semoga artikel ini bermanfaat.

Sekian (^__~).


Sabtu, 05 Juni 2010

All about Lolita Style (Segala Hal Tentang Gaya Lolita)








Sebagai penggemar Jepang, saya juga salah satu penggemar dari salah satu fashion Jepang. Jenis fashion ini sebenarnya sudah lama ada di Jepang. Seperti fashion-fashion lain di Jepang. gothic lolita ini sebenarnya juga merupakan percampuran dari fashion ala barat yang dikasih sentuhan-sentuhan Jepang.


Kalau dalam pengertiannya, gothic lolita ini sebenarnya percampuran dari dua fashion sekaligus, lolita dan gothic. Lolita kalau kita lihat baik-baik itu dulu di pakai sama boneka-boneka yang bisa dipecah dengan terusan gaun setengah panjang dan megar (doll victorian style). Biasanya warna yang dipakai terkesan soft seperti soft pink atau baby blue. tapi juga ada warna-warna lainnya yang tentunya terkesan childish sekali.


Lolita sendiri terbagi lagi menjadi dua, yaitu classic lolita dan sweet lolita. kalau yang classic lolita lebih mengedepankan pada polesan make-up yang lebih dewasa, sedangkan sweet lolita lebih ke arah childish.
Ada tulisan juga yang menyatakan fashion ini adalah perwujudan nyata dari terms "lolita complex" yang dimaksudkan sebagai sebuah bentuk lain dari hasrat seksual orang dewasa terhadap anak kecil (Lolicon),Terms inilah yang dipakai bagi fashion Jepang dalam membuat fashion lolita saat saya mencari referensi untuk menulis artikel ini saya sempat melihat novel berjudul " Lolita " di Gramedia kota samarinda. 


Itulah sedikit salam perkenalan dari " Lolita ". Kalau gothic sendiri di Jepang tidak ada bedanya dengan style gothic lainnya di luar Jepang. Penuh dengan nuansa hitam, dan dengan make-up yang identik dengan warna hitam, dan terkesan menyeramkan. Namun, dalam beberapa hal, gothic identik dengan agama Kristen katholik, seperti bangunan gereja peninggalan jaman dulu, gereja dan beberapa rumah tua bernuansa gothic.


Di Jepang sendiri, gothic bukanlah merupakan salah satu jenis fashion terbesar. Malah dapat dikatakan gothic (without lolita) merupakan salah satu fashion dengan penggemar minimun. Karena di Jepang sendiri jarang sekali ada orang yang beragama katolik (rata-rata orang jepang beragama shinto).


                                                                        


Penemu dari fashion gothic lolita sendiri menurut sepengetahuan saya sampai saat ini masih belum ditemukan siapa?. Namun, salah satu ikon yang berhasil mengangkat gothic lolita sebagai fashion terbesar di Jepang adalah penemu sekaligus gitaris dari band yg beraliran visual kei, Malice Mizer, atau yang akrab disapa Mana-Sama. Mana-Sama, walaupun bukan sebagai penemu dari fashion lolita gothic ini, merupakan salah satu ikon yang berkontribusi membuat fashion ini dikenal oleh masyarakat, baik di Jepang maupun di luar Jepang. Karena itu, Mana-Sama sendiripun dikatakan sebagai ikon dari gothic lolita itu sendiri.




Selain itu, Mana-Sama juga membuat beberapa desain untuk fashion yang berhubungan dengan gothic lolita. Mana-Sama mengeluarkan sebuah ikon gothic lolita terbaru yang ia beri nama EGL (Elegant Gothic Lolita), melalui butik yang dia dirikan, dia mengembangkan beberapa jenis fashion terbaru dari gothic lolita ini.


Gothic lolita sendiri dikenal dengan dandanan ala lolita yang mana bedanya adalah terletak dari warna kostum. Kalau lolita terkenal dengan warnanya yang cerah dan berwarna-warni, gothic lolita lebih mengedepankan warna-warna gelap, seperti hitam, biru tua, merah tua, ungu tua, mungkin untuk menonjolkan kesan gothicnya. Walaupun ada juga yang menggunakan warna putih. Karena dalam hal make-up wajah, gothic lolita tidak seseram make-up gothic. Walaupun masih menggunakan eye shadow berwarna hitam, namun gothic lolita tidak membuat seluruh wajah mereka ditutupi dengan riasan wajah yang serba menyeramkan. Make-up yang digunakan biasanya gelap di bagian mata, dan minimalis di bagian yang lainnya.


Selain itu jenis fashion ini juga hampir sama dengan lolita. Biasanya rok yang megar dan diatas lutut, lalu dihiasi stocking atau kaus kaki yang warnanya senada dengan rok mereka. Lalu sepatu model platform, baik berbentuk boots dengan panjang hingga di bawah lutut, atau berbentuk platform biasa. Atau malah berbentuk mary-jane, mary-jane adalah sepatu yang biasa digunakan anak-anak usia playgroup hingga usia taman kanak-kanak. Pokoknya semuanya terkesan childish, namun gothic? bisa dikatakan " innocent but still mysterious " .


Fashion ini memang banyak mengambil inspirasi dari kebanyakan gaya-gaya vampir ala barat (entah kenapa vampir selalu dari barat), dan mereka menuangkannya di dalam fashion gothic lolita ini, tidak jauh berbeda dengan lolita, gothic lolita ini juga menggunakan pita-pita, renda, juga bunga-bunga (biasanya rose) di dalam aksesoris nya. Sebagai penambahan, biasanya mereka menambahkan kalung salib besar dengan aksen gothic, ataupun dengan gambar tengkorak. juga aksesoris dengan nuansa gothic lainnya. atau bahkan langsung menggunakan aksesoris gothic itu sendiri. Selain itu, para penggemar fashion ini biasanya juga membuat sendiri aksesoris mereka, mulai dari ikat kepala hingga aksesoris lainnya seperti kalung, gelang, payung berhias renda dan juga hiasan-hiasan lainnya.












Walaupun Mana-Sama biasanya menggunakan make-up yang tebal untuk memberikan kesan pucat di mukanya, namun, dalam beberapa make-up gothic lolita yang digunakan kaum muda-mudi di Jepang kebanyakan tidak meniru cara Mana-Sama. Mana-sama menggunakan make-up tebal mungkin juga karena Mana-Sama adalah laki-laki, makanya dia menggunakan make-up untuk menunjukkan kesan perempuan di dalam penampilannya. Kebanyakan anak muda Jepang hanya menambahkan warna-warna gelap untuk eye shadow mereka. Untuk lipstick biasanya mereka menggunakan warna-warna nude, dan mereka juga masih menggunakan blush on untuk menampilkan kesan segar, walaupun hanya berwarna peach.




Ada beberapa bentuk fashion dari lolita sendiri, diantaranya:




1. Gothic Lolita
Gothic Lolita (dikenal di Jepang sebagai gosurori, “ goth-loli ”) merupakan campuran dari Gothic dan Lolita fashion. tahun 1980-an merupakan kemunculan style Gothic di Jepang Namun, Gothic Jepang ada bedanya dari subkultur Gothic dari barat. fashion Gothic ini telah diadopsi ke dalam Lolita fashion melalui penggunaan make up nuansa gelap, pakaian, dan tema dalam desain.  Gothic Lolita digunakan untuk makeup. Lipstik merah dan garis mata, dibuat menggunakan eyeliner hitam, adalah gaya khas riasan Gothic Lolita tidak begitu berat atau dramatis seperti gaya Gothic Barat. Gaya make-up baru menekankan warna lebih terang tapi tetap mempertahankan riasan mata yang berat.


Baju sendiri yang biasanya menggunakan skema warna gelap seperti hitam, biru gelap dan ungu, sering dengan aksen putih (paling sering hitam-putih)
. Seperti subkultur gothic barat, perhiasan dan simbol-simbol keagamaan lain juga digunakan untuk accessoris Gothic Lolita. Aksesori lain, seperti tas dan dompet, sering dalam bentuk umum seperti kelelawar, peti mati, dan salib.


2. EGL (Elegan Gothic Lolita),
 Yang dikenalkan sama Mana-Sama ini memiliki dasar model yang sama dengan kebanyakan style lolita lainnya. Menggunakan rok terusan yang megar, dengan beberapa hiasan imut seperti pita, renda, dan yang lainnya.



Fashion label gothic lolita milik Mana sendiri bernama , " Moi-même-Moitié ", telah berkembang menjadi sangat sukses. Untuk menggambarkan desain label barunya, ia mendorong penggunaan istilah Elegant Gothic Lolita (EGL) dan Elegant Gothic Aristocrat (EGA).


3. GURORORI (Guro Lolita),
Disebut “Grotesque Lolita”, “Bleeding Lolita” atau “Lolita yang Terluka”, jenis fashion ini memang mirip sama Gothic Lolita, bedanya pada cara make-up. Di fashion ini make-upnya lebih ekstrim. Lebih mengarah ke arah make-up yang menggambarkan wajah yang rusak, atau wajah yang diperban. wajah di make-up seseram dan sehancur mungkin. Bukan hancur karena make-up nya sembarangan. tapi make-up yang digunakan memang menggambarkan muka yang hancur, seperti mata yg keluar darah, atau mata hilang, hidung yg kropos, mulut yang dijahit, perban yang dipasangkan di salah satu mata, Guro Lolita menggunakan item seperti darah palsu, eyepatches, dan perban untuk memberi kesan cedera. Konsep Guro Lolita adalah terutama untuk mengambil bentuk boneka yang patah atau rusak. Guro Lolita's sering punya pistol atau pisau di tangan mereka di foto untuk mewakili efek mengerikan.






4. PUNK LOLITA,




fashion ini adalah bentuk punk dari Gothic Lolita ini. Masih dengan pattern lolita yang biasanya. kostum rok di atas lutut, dengan kaus kaki bermotif warna belang-belang , seperti  hitam-putih,  merah-hitam, dan lain-lain. Salah satu tokoh anime yang menggunakan fashion Punk Lolita ini adalah Misa Amane, dalam manga atau anime laris " Death Note ". Mungkin karena wardrobe (bahan) yang mudah jadi banyak yang menggunakan fashion lolita seperti ini. Lihat saja Misa, dia tinggal menggunakan tanktop, rok mini, kemudian sarung tangan punk, choker, beberapa kalung dan gelang berbentuk salib ataupun dengan model gothic, dan boots. Dandanannya, biasa saja. Dalam ukuran gothic, dandanan punk lolita masih dianggap normal, karena make-up yang dipakai biasanya tidak pernah menampilkan kesan seram.








5.SWEET LOLITA,




ini salah satu bentuk fashion lolita yang paling digemari oleh para remaja Jepang, selain Gothic Lolita. Fashion ini banyak sekali dipengaruhi oleh style Rococo, seperti pakaian di jaman Victorian dan Edwardian. Pada dasarnya format style dari fashion ini sama dengan basic format dari lolita, hanya lebih menambahkan unsur childish-nya. Salah satu kiblat dari fashion ini adalah baju yg dikenakan Alice dalam Alice in the Wonderland. Dalam hal make-up sweet lolita lebih pada natural make-up, tidak terlalu menor, dan tidak terlalu tebal. Fashion ini lebih memfokuskan pada aspek anak-anak dari style lolita ini.




6.Wa Lolita
Wa Lolita (atau Wa-loli) menggabungkan gaya pakaian Jepang tradisional dengan mode Lolita. Wa Lolita biasanya terdiri dari kimono atau hakama diubah agar cocok dengan pakaian Lolita pada umumnya. Bagian bawah pakaian yang diubah untuk mengakomodasi rok, atau blouse bergaya kimono digunakan sebagai atasan untuk rok Lolita polos. Outerwear dapat mencakup haori atau orang dewasa berukuran hifu-rompi. Sepatu dan aksesoris yang digunakan dalam gaya ini adalah ciri khas pakaian Jepang tradisional termasuk kanzashi bunga, dan geta, Zōri, atau Okobo. Sepatu ini sering digunakan sebagai pengganti sepatu Lolita normal platform dan sepatu bertumit tinggi.






7.Qi Lolita
Qi Lolita adalah gaya yang serupa tetapi menggunakan pakaian dan aksesoris cina di tempat Jepang. Biasanya ini termasuk qipao dan cheongsam-gaun dimodifikasi untuk mengakomodasi rok. Aksesoris termasuk platform-sandal untuk alas kaki dan bun-mencakup sebagai aksesori rambut.




8.Hime Lolita


Hime, atau “Putri,” Lolita dicirikan oleh gaya seorang putri berdasarkan gaya aristokrat Eropa.






9. Ōji (Boystyle)




 Oji Atau Oji-sama Yang berarti “pangeran”, adalah sebuah fashion Jepang yang dianggap versi laki-laki mode Lolita. Gaya ini mengambil pengaruh dari pakaian anak-anak di era Victoria . Meskipun ini dianggap sebagai “gaya anak laki-laki”, sering dikenakan oleh perempuan maupun laki-laki.
Oji ini terinspirasi oleh apa yang dikenakan oleh Victoria anak laki-laki, dan termasuk bluouse dan kemeja maskulin, gaya-gaya lain knickerbockers dan celana pendek, kaus kaki setinggi lutut, topi, dan topi gaya tukang koran. Warna biasanya digunakan adalah hitam, putih, biru dan merah anggur, walaupun ada versi feminin mode dengan palet yang lebih luas. Contoh ialah pakaian yang dijual melalui Baby, the Stars Shine Bright garis Alice dan Pirates.




10. Sailor Lolita
Lolita fashion yang menggabungkan tampilan Pelaut Seifuku. Hal ini dapat mencakup kerah dan dasi, topi pelaut, dan garis-garis. Pelaut Lolita secara luas dikenal di anime populer Jepang.






11. Classic Lolita
Gaya Lolita paling dewasa, berasal dari abad 17 dan dengan corak mode Rocaille.


Wah ternyata banyak banget ya macam-macam style Lolita, tapi dari semua style Lolita yang ada, saya sangat suka dengan jenis Gothic Lolita, karena terlihat lebih netral dibanding style lolita yang lain, serta cocok untuk kulit saya yang warnanya tidak putih-putih amat, dan wajah yang tidak menarik.

Sekian....

Sabtu, 15 Mei 2010

Moon and My Character???

Setiap insan memiliki karakter sifatnya masing-masing, ada yang pintar, ada yang bodoh, ada yang rajin, ada juga yang malas, dan yang utama ada yang baik, dan tentu saja yang jahat pun banyak. kali ini kita akan sedikit main-main dengan bulan, kira-kira apa ya sifat kita kalau dilihat dari bulan, yah langsung lihat aja yuk!. (Tidak usah terlalu dipercaya).





Januari
* Ambisius dan serius
* Suka mengajar dan diajar
* Selalu mencari cacat dan kelemahan orang lain.
* Suka mengkritik
* Pekerja keras dan produktif
* Pandai, rapi dan terorganisir
* Sensitif dan memiliki pemikiran yang dalam
* Tahu cara membahagiakan orang lain
* Pendiam, kecuali pada saat tegang atau 'tersulut'
* Cenderung menutup diri
* Sangat perhatian kepada hal kecil
* Cenderung tidak mudah sakit, tapi lemah terhadap dingin
* Romantis, tapi susah mengungkapkan cinta
* Menyukai anak
* Orang rumahan
* Setia
* Butuh meningkatkan kemampuan sosial
* Mudah cemburu

FEBRUARI

* Pemikirannya abstrak
* Menyukai realitas dan abstrak
* Cerdas dan pandai
* Perwatakan berubah-ubah
* Temperamental
* Pendiam, pemalu, dan sederhana
* Rendah diri
* Setia dan jujur
* Bertekad kuat dalam mencapaui tujuan
* Mencintai kebebasan
* Memberontak jika dihambat
* Menyukai agresifitas
* Terlalu sensitif dan mudah sakit hati
* Gampang marah
* Tidak menyukai hal-hal yang kurang perlu.
* Sangat suka berteman, tapi jarang memperlihatkannya
* Sangat berani, tapi keras kepala
* Ambisius
* Ingin mewujudkan impian dan harapan
* Tajam
* Menyukai hiburan dan waktu santai
* Boros
* Belajar menunjukkan perasaan

MARET
* Berkepribadian menarik
* Pengasih
* Pemalu dan tertutup
* Penuh rahasia
* Jujur, pemurah dan simpatik
* Menyukai ketenangan dan kedamaian
* Sensitif akan kebutuhan orang lain
* Suka melayani orang lain
* Tidak mudah marah
* Dapat dipercaya
* Sangat berterima kasih dan selalu membalas
* Pengamat dan penilai yang baik
* Penuh dendam
* Menyukai bermimpi dan berfantasi
* Suka bertualang
* Suka diperhatikan
* Menyukai dekorasi rumah
* Berbakat musik
* Menyukai hal-hal khusus
* Gampang berubah mood

APRIL

* Aktif dan dinamis
* Cepat mengambil keputusan dan suka membenci, tapi cenderung menyesal
* Menarik dan menyayangi
* Kuat mental
* Menyukai perhatian
* Diplomatis
* Suka menenangkan
* Ramah dan suka membantu memecahkan permasalahan
* Berani dan tidak kenal takut
* Cenderung suka bertualang
* Mencintai dan menyayangi
* Pandai membujuk dan murah hati
* Emosional
* Penuh dendam
* Selalu bergerak cepat
* Agresif
* Memiliki memori yang kuat
* Penggerak yang baik
* Pandai memotivasi orang dan diri sendiri
* Penyakit biasanya bersarang di kepala atau dada
* Mudah sekali cemburu berat





Mei
* Keras kepala dan keras hati
* Berkemauan keras dan memiliki motivasi tinggi.
* Memiliki pemikiran tajam
* Mudah marah
* Mudah menarik perhatian orang lain dan menyukai perhatian
* Memiliki perasaan yang dalam
* Cantik fisik dan mental
* Tegas
* Mudah terpengaruh
* Tidak butuh dimotivasi
* Mudah dihibur
* Sistematis (otak kiri)
* Suka bermimpi
* Peramal hebat
* Sangat pengertian
* Penyakit umumnya bersarang di leher dan telinga
* Imajinasi tinggi
* Kemampuan debat yang baik
* Kemampuan fisik yang baik
* Pernapasan lemah
* Mencintai literatur dan seni
* Mencintai petualangan
* Tidak suka diam dirumah
* Gelisah
* Pekerja keras
* Semangat tinggi
* Boros

JUNI
* Berpikir jauh dengan visi yang kuat
* Mudah dipengaruhi dengan kebaikan hati
* Sopan dan bertutur kata halus
* Memiliki banyak ide
* Sensitif
* Berpikiran aktif
* Ragu-ragu
* Cenderung menunda-nunda
* Pemilih dan cenderung hanya mau yang terbaik
* Temperamental
* Lucu dan suka humor
* Suka becanda
* Memiliki kemampuan debat yang baik
* Cerewet
* Penghayal
* Ramah
* Patuh pada peraturan
* Mampu menujukkan karakter
* Mudah disakiti
* Mudah terserang flu
* Suka berdandan
* Gampang bosan
* Pengeluh
* Butuh waktu lama untuk menyembukan luka hati
* Sadar merek
* Pengambil keputusan
* Keras kepala
* Mereka yang menyukaiku adalah musuh
* Mereka yang membenciku adalah teman

JULI

* Orang yang menyenangkan
* Penuh rahasia
* Susah diukur dan dimengerti
* Pendiam, kecuali saat tegang atau 'tersulut'
* Bangga pada diri sendiri
* Memiliki reputasi
* Mudah ditenangkan
* Jujur
* Peduli tentang perasaan orang lain.
* Gampang diterima
* Ramah
* Mudah didekati
* Sangat emosional
* Temperamental dan tidak dapat diramalkan
* Gampang berubah mood dan mudah terluka
* Cerdik
* Sentimentil
* Tidak pendendam
* Pemaaf, tetapi tidak mudah melupakan
* Tidak menyukai barang yang tidak perlu
* Mampu membimbing orang lain baik secara fisik maupun mental
* Sensitif dan membentuk citra diri secara berhati-hati
* Suka memperhatikan dan mencintai
* Memperlakukan semua orang sama
* Siaga dan selalu berpikiran tajam
* Menilai orang melalui pengamatan
* Pekerja keras

AGUSTUS

* Suka bercanda
* Menarik
* Mudah membujuk dan sangat perhatian
* Berani dan tidak kenal takut
* Tegas dan miliki sifat kepemimpinan
* Tahu cara menghibur orang
* Terlalu murah hati dan egois
* Membangakan diri sendiri
* Haus pujian
* Semangat yang luar biasa
* Mudah marah
* Marah jika disulut
* Mudah cemburu
* Pengamat yang baik
* Selalu berhatihati dan waspada
* Berpikir cepat
* Berpikir mandiri
* Suka memimpin dan dipimpin
* Suka bermimpi
* Berbakat dalam bidang musik, seni, dan pertahanan
* Sensitif, dalam cara yang kurang menyenangkan
* Mudah jatuh sakit
* Cenderung terburu-buru
* Harus belajar tenang
* Romantis
* Mencintai dan menyayangi
* Suka berteman





SEPTEMBER
* Pandai membujuk dan berkompromi
* Berhati-hati, waspada, dan teratur
* Suka menunjukkan kesalahan orang lain
* Suka mengkritik
* Pendiam, namun sebetulnya pandai berbicara
* Tenang dan pendiam
* Baik hati dan simpatik
* Perhatian dan sangat mendetil
* Dapat dipercaya, setia, dan jujur
* Dapat bekerja dengan baik
* Sensitif
* Pemikir
* Ingatan kuat
* Cerdas dan mudah dikenali
* Harus menahan diri pada saat mengkritik
* Mampu memotivasi diri sendiri
* Pengertian
* Penuh rahasia
* Menyukai olah raga, bersantai, dan bertualang
* Jarang menunjukkan emosi
* Cenderung menekan emosi
* Sangat pemilih dalam melakukan hubungan
* Mencintai hal-hal lebar
* Sistematis

OKTOBER

* Suka ngobrol
* Mencintai orang yang mencintainya
* Suka langsung mengarah ke pusat permasalahan
* Menarik dan pandai membujuk
* Memiliki kecantikan dalam dan luar
* Tidak suka berbohong atau berpura-pura
* Simpatik
* Suka memperlakukan teman seperti orang penting
* Selalu berusaha mencari teman
* Gampang terluka dan gampang pula 'sembuh'
* Temperamen buruk
* Egois
* Jarang membantu, kecuali jika diminta
* Penghayal
* Sangat terpengaruh dengan pendapat pribadi
* Tidak peduli dengan pendapat orang lain
* Emosional
* Cepet mengambil keputusan
* Peramal hebat
* Suka bertualang, seni, dan karya sastra
* Tutur bahasa halus, suka mencintai dan menyayangi
* Romantis
* Gampang tersinggung dan mudah cemburu
* Sangat perhatian
* Suka bergerak diudara terbuka
* Adil dan tidak berat sebelah
* Boros dan mudah dipengaruhi
* Mudah kehilangan percaya diri

NOVEMBER

* Banyak memiliki ide
* Berpikiran kedepan
* Unik dan cerdas
* Ide yang luar biasa
* Pemikiran tajam
* Peramal yang hebat dan akurat
* Dapat menjadi dokter yang hebat
* Berhati-hati dan waspada
* Penuh rahasia
* Selalu ingin tahu
* Tahu cara menggali rahasia
* Selalu berpikir
* Tidak terlalu cerewat tetappi ramah
* Berani dan murah hati
* Sabar
* Keras kepala dan keras hati
* Jika ada kemauan, maka ada jalan
* Tidak mudah goyah
* Jarang marah, kecuali jika sengaja disulut
* Penyendiri
* Selalu berpikir berbeda dengan orang lain
* Berpikiran tajam
* Mampu memotivasi diri sendiri
* Tidak terlalu peduli dengan pujian
* Bersemangat
* Bertubuh kuat dan tegar
* Cintanya amat dalam

DESEMBER

* Setia dan murah hati
* Patriotis
* Aktif terlibat dalam permainan atau interaksi
* Kurang sabar dan terburu-buru
* Ambisius
* Berpengaruh dalam organisasi
* Menyenangkan
* Suka bersosialisasi
* Suka dipuji
* Suka diperhatikan
* Suka dicintai
* Jujur dan dapat dipercaya
* Tidak berpura-pura
* Mudah marah
* Kepribadiannya mudah berubah
* Sedikit egois
* Bangga akan diri sendiri
* Tidak suka dikekang
* Suka becanda
* Memiliki sense of humor yang bagus* Logis.




Gimana menurut kalian sama/beda???? yah namanya juga cuma main-main, sama baiknya bagus, sama jahatnya, mudahan tidak ya. He he.....


Minggu, 04 April 2010

Yukata ( The Modern Model Of Kimono)

Yukata, kalian yang senang dengan budaya Jepang pasti tahukan baju tradisonal Jepang yang cantik ini!! Sekarang Asiapedia ingin mengajak kamu untuk mengetahui segala hal tentang Yukata!!! Lets To Read About Yukata!!! (^__^)


Yukata

Yukata (浴衣 ?, baju sesudah mandi) adalah jenis kimono yang dibuat dari bahan kain katun tipis tanpa pelapis. Dibuat dari kain yang mudah dilewati angin, yukata dipakai agar badan menjadi sejuk di sore hari atau sesudah mandi malam berendam dengan air panas.
Menurut urutan tingkat formalitas, yukata adalah kimono nonformal yang dipakai pria dan wanita pada kesempatan santai di musim panas, misalnya sewaktu melihat pesta kembang api, matsuri (ennichi), atau menari pada perayaan obon. Yukata dapat dipakai siapa saja tanpa mengenal status, wanita sudah menikah atau belum menikah.
Gerakan dasar yang harus dikuasai dalam nihon buyo selalu berkaitan dengan kimono. Ketika berlatih tari, penari mengenakan yukata sebagai pengganti kimono agar kimono berharga mahal tidak rusak karena keringat. Aktor kabuki mengenakan yukata ketika berdandan atau memerankan tokoh yang memakai yukata. Pegulat sumo memakai yukata sebelum dan sesudah bertanding.
Musim panas berarti musim pesta kembang api dan matsuri di Jepang. Jika terlihat orang memakai yukata, berarti tidak jauh dari tempat itu ada matsuri atau pesta kembang api.

Warna dan corak


Wanita mengenakan yukata
Bahan yukata pria umumnya berwarna dasar gelap (hitam, biru tua, ungu tua) dengan corak garis-garis warna gelap. Wanita biasanya mengenakan yukata dari bahan berwarna dasar cerah atau warna pastel dengan corak aneka warna yang terang.
Walaupun umumnya dibuat dari kain katun, yukata zaman sekarang juga dibuat dari tekstil campuran, seperti katun bercampur poliester. Berbeda dengan kimono jadi yang hampir-hampir tidak ada toko yang menjualnya, yukata siap pakai dalam berbagai ukuran dijual toko dengan harga terjangkau.
Corak kain yang populer untuk yukata wanita, misalnya bunga sakura, seruni, poppy, bunga-bunga musim panas. atau ikan mas koki. Karakter anime seperti Hamtaro, Pokemon, dan Hello Kitty populer sebagai corak yukata untuk anak-anak.

Perbedaan dengan Kimono


 

Yukata

  • Berbeda dengan kimono yang disebut orang Jepang sebagai Gofuku atau Wafuku dan hanya dipakai pada kesempatan formal, Yukata dipakai untuk kesempatan santai, seperti berjalan-jalan melihat pesta kembang api, melihat matsuri atau menari di saat perayaan Obon.
  • Berbeda dengan kimono yang berharga mahal hingga luar biasa mahal, harga Yukata umumnya terjangkau oleh semua orang.








                                        
Kimono


  • Berbeda dengan kimono yang hampir-hampir tidak ada toko yang mau menjualnya, Yukata yang sudah jadi dengan beraneka ukuran banyak dijual toko dengan harga terjangkau. Berbeda dengan kimono yang menurut ukuran lebar lengannya dapat diketahui status seorang wanita (sudah menikah atau masih gadis), Yukata dapat dipakai oleh siapa saja tanpa mengenal status.
  • Berbeda dengan kimono yang dikenakan dengan pakaian dalam sebanyak dua lapis (Hadajuban dan Juban), perempuan yang mengenakan Yukata hanya perlu pakaian dalam lapis pertama (Hadajuban).


Sejarah

Istilah yukata berasal dari kata yukatabira (浴衣帷子 ?). Mulanya katabira dipakai untuk menyebut sehelai kimono dari kain rami. Walaupun tidak lagi dibuat dari kain rami, pakaian seperti itu tetap disebut katabira.[1] Kimono kain rami dipakai sebagai pakaian sewaktu mandi berendam, namun akhirnya berubah fungsi sebagai pakaian sesudah mandi. Ketika rumah-rumah di Jepang belum memiliki kamar mandi, yukata dipakai orang untuk pergi ke pemandian umum.
Dalam kamus Wamyō Ruijushō dari pertengahan zaman Heian, yukatabira (湯帷子 ?) dijelaskan sebagai pakaian yang dikenakan sewaktu mandi berendam. Ketika itu, orang mandi sambil memakai yukatabira di pemandian umum, dan dipakai untuk mengelap keringat, sekaligus menutupi ketelanjangan dari orang lain. Bahan yukatabira adalah kain rami yang cepat kering kalau diperas.
Sejak sekitar zaman Azuchi-Momoyama, yukatabira dipakai orang sebagai pakaian sesudah mandi, untuk menyerap basah seusai mandi. Kalangan rakyat zaman Edo sangat menyenangi yukatabira hingga disingkat sebagai yukata. Ketika itu, yukata bukanlah pakaian sopan yang dipakai untuk bertemu dengan orang lain, melainkan hanya pakaian tidur.
                      
  Jepang 1938

Berbeda dari kimono jenis lainnya, menjahit yukata sangat mudah. Yukata memiliki pola yang sangat sederhana, dan dijahit tanpa kain pelapis di bagian pinggul atau pundak. Hingga seusai Perang Dunia II, cara menjahit yukata diajarkan kepada murid perempuan sekolah menengah umum di Jepang.

Peran dalam kebudayaan Jepang

        Pementasan Kabuki
Aktor Kabuki mengenakan Yukata pada saat berdandan atau memainkan peran yang memakai Yukata. Pegulat Sumo juga memakai Yukata sebelum dan sesudah bertanding. Gerakan-gerakan dasar yang harus dikuasai dalam tari tradisional Jepang (Nihon buyō) selalu berkaitan dengan kimono. Penari tari tradisional Jepang mengenakan Yukata sebagai pengganti kimono agar kimono yang berharga mahal tidak menjadi basah karena keringat.
                                                                               Sumo


Gimana??? Sekarang kalian semua sudah tahukan segala hal tentang Yukata? Jadi jangan sampai salah menyebut antara Yukata dan Kimono ya!!! Arigatou Gozaimasu!!! \(^O^)/